Senin, 15 November 2021

Seri Khotbah 29 Bukti Yesus adalah Tuhan Bagian 1

Seri Khotbah"
29 Bukti Yesus Adalah Tuhan
Bagian 1
Pengakuan Tokoh-Tokoh Dalam Alkitab

Pendahuluan
Bagi kita orang Kristen, Yesus adalah Tuhan, dan pengakuan ini bukan tanpa bukti, tetapi banyak bukti dalam Alkitab yang membuktikan bahwa Yesus adalah Tuhan.
Banyak orang gagal memahami ketuhanan Yesus , karena hanya melihat dari sisi kemanusiaan Yesus. Memang Yesus adalah manusia sejati, tetapi juga Tuhan yang sejati.
Yesus bukan hanya manusia biasa,bukan sekedar nabi atau utusan Tuhan, tetapi Tuhan sendiri yang berkinkarnasi dan datang ke dunia dalam rupa manusia.
Ajaran tentang Yesus adalah Tuhan, bukan sekedar ajaran manusia, yang disampaikan oleh para rasul atau gereja mula-mula,tetapi ajaran Alkitab sendiri.

Sudah ada di Perjanjian Lama
Sejatinya ajaran tentang keilahian Yesus sudah ada sejak Perjanjian Lama sekalipun, walau baru pada Perjanjian Baru hal itu menjadi semakin jelas.
Melalui konsep Mesias, di Perjanjian Lama, kita dapat mengetahui bahwa Yesus adalah Tuhan, sebab Mesias di Perjanjian Lama adalah yang ilahi, bukan manusia biasa, sedang Yesus mengaku diri-Nya sebagai Mesias.

Pengakuan para Tokoh Alkitab
Bukti bahwa Yesus adalah Tuhan, dapat dilihat dari pengakuan baik secara eksplisit, maupun implisit dari para tokoh-tokoh dalam Alkitab. Mereka memberikan pengakuan bahwa Yesus adalah Tuhan.

1. Pengakuan Yohanes Pembaptis
Matius 3:1-3, “Pada waktu itu tampillah Yohanes Pembaptis di padang gurun Yudea dan memberitakan: ”Bertobatlah, sebab Kerajaan Sorga sudah dekat!” Sesungguhnya dialah yang dimaksudkan nabi Yesaya ketika ia berkata: ”Ada suara orang yang berseru-seru di padang gurun: Persiapkanlah jalan untuk Tuhan, luruskanlah jalan bagi-Nya.”

Ayat-ayat ini adalah kisah tentang tampilnya Yohanes Pembaptis sebelum Yesus tampil dalam pelayanan-Nya. 

Matius mencatat bahwa kedatangan Yohanes Pembaptis sebelum pelayanan Yesus adalah penggenapan nubuat  nabi Yesaya dalam Perjanjian Lama ( Yesaya 40:3)

Dalam nubuatannya, nabi Yesaya mengatakan bahwa ada suara yang berseru-seru,”Persiapkanlah jalan bagi Tuhan,” dan dari Injil Matius kita tahu bahwa suara tersebut adalah suara Yohanes Pembaptis dan bahwa “ Tuhan” yang dimaksudkan adalah Tuhan Yesus.

Mempersiapkan jalan yang dimaksud, tentu bukan secara harafiah, tetapi secara kiasan. Maksudnya adalah mempersiapkan hati manusia menyambut kedatangan Tuhan Yesus lewat pertobatan, sebagaimana tampak dari pelayanan Yohanes Pembaptis yang mengajak orang Israel untuk bertobat dan percaya kepada Tuhan Yesus Kristus.

2. Pengakuan Paulus
Dalam banyak surat yang dikirim kepada beberapa sidang jemaat, Paulus dengan tegas dan jelas menyebut Tuhan Yesus sebagai Tuhan

Dalam Roma 9:5 dicatat,” Mereka adalah keturunan bapa-bapa leluhur, yang menurunkan Mesias dalam keadaan-Nya sebagai manusia, yang ada di atas segala sesuatu. Ia adalah Allah yang harus dipuji sampai selama-lamanya. Amin!”

Dalam suratnya kepada jemaat di Roma, Rasul Paulus dengan jelas dan tegas menyatakan bahwa Yesus adalah Tuhan.

Kata “Allah” dalam ayat ini meurpakan terjemahan dari kata bahasa Yunani “Theos”, yang biasa dipakai untuk meyebut “Tuhan” atau “Allah”dan untuk menterjemahkan kata bahasa Ibrani “ El atau “Elohim”.

Dalam suratnya kepada jemaat di Korintus, Rasul Paulus menulis,” namun bagi kita hanya ada satu Allah saja, yaitu Bapa, yang dari pada-Nya berasal segala sesuatu dan yang untuk Dia kita hidup, dan satu Tuhan saja, yaitu Yesus Kristus, yang oleh-Nya segala sesuatu telah dijadikan dan yang karena Dia kita hidup.” ( 1 Korintus 8:6)

3. Pengakuan Rasul Petrus
Rasul Petrus dalam surat-suratnya juga dengan jelas menyebut Yesus sebagai Tuhan. Dalam mengawali suratnya, Petrus menulis, “Dari Simon Petrus, hamba dan rasul Yesus Kristus, kepada mereka yang bersama-sama dengan kami memperoleh iman oleh karena keadilan Allah dan Juruselamat kita, Yesus Kristus. 2Kasih karunia dan damai sejahtera melimpahi kamu oleh pengenalan akan Allah dan akan Yesus, Tuhan kita.”( 2 Petrus 1:1-2).

Rasul Paulus menyebut Allah Bapa dan Tuhan Yesus sebagai pemberi keselamatan kekal.
Orang percaya juga perlu mengenal bukan hanya Allah Bapa, tetapi juga Tuhan Yesus.
Tuhan Yesus berkata,”Janganlah gelisah hatimu; percayalah kepada Allah, percayalah juga kepada-Ku. Di rumah Bapa-Ku banyak tempat tinggal. Jika tidak demikian, tentu Aku mengatakannya kepadamu. Sebab Aku pergi ke situ untuk menyediakan tempat bagimu. Dan apabila Aku telah pergi ke situ dan telah menyediakan tempat bagimu, Aku akan datang kembali dan membawa kamu ke tempat-Ku, supaya di tempat di mana Aku berada, kamu pun berada.” ( Yohanes 14:1-3)

4. Pengakuan Yudas
Rasul Yudas, dalam suratnya menulis,”Dari Yudas, hamba Yesus Kristus dan saudara Yakobus, kepada mereka, yang terpanggil, yang dikasihi dalam Allah Bapa, dan yang dipelihara untuk Yesus Kristus. Rahmat, damai sejahtera dan kasih kiranya melimpahi kamu.”(Yudas 1:1)

Di awal surat ini tertera nama penulisnya: "Yudas, hamba Yesus Kristus dan saudara Yakobus". Ada sejumlah nama Yudas yang lain dalam Alkitab bagian Perjanjian Baru, kebanyakan percaya bahwa Yudas, saudara Yesus merupakan penulis surat Yudas, meskipun dalam keseluruhan surat Yudas, tidak pernah disinggung mengenai relasi khusus dengan Yesus, selain sebagai "hamba Yesus Kristus." Dengan demikian, Yakobus yang dimaksudkan adalah Yakobus, saudara lain dari Yesus Kristus yang tertera namanya dalam Yakobus 1:1 sebagai penulis surat Yakobus dan merupakan kepala jemaat perdana di Yerusalem, tetapi bukan rasul Yakobus anak Zebedeus.  (Baca juga : Matius 13:55;Markus 6:3)

Penutup
Sebetulya masih banyak bukti-bukti ketuhanan Yesus dari pengakuan tokoh-tokoh lain selain dari pengakuan Yohanes Pembaptis, Paulus, Petrus dan Yudas, namun dari empat tokoh ini kiranya memberikan penjelasan bahwa benar-benar Yesus Kristus adalah Tuhan.
Banyak orang memandang Yesus hanya dari sisi kemanusiaan, tetapi tidak mau membuka hati untuk memandang Yesus dari sisi ketuhanan-Nya.Padahal Yesus manusia sejati dan Allah sejati.

======Ags======

INGIN MENDAPATKAN POWERPOINT MATERI KHOTBAH INI?
SILAKAN AJUKAN PERMINTAAN VIA WA ke. 0852-2808-5470
TUHAN YESUS MEMBERKATI.

LINK INFORMASI PENTING
FORM PEMESANAN EBOOK ROHANI
BINARA MEDIA

0 komentar:

Posting Komentar